Subscribe Us

banner image

Technology

Sports

GEGAP GEMPITANYA SANTRI AL-AZHAR BANJAR SAMBUT GANJAR

  


Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Azhar Kota Banjar Jawa Barat langsung heboh, Minggu (8/10) malam. Kedatangan Capres 2024, Ganjar Pranowo menjadi penyebabnya.

Ganjar datang untuk silaturahmi dengan para ulama dan masyayikh se Kota Banjar di Ponpes itu. Namun ternyata tak hanya ulama dan masyayikh, ribuan santri juga hadir menyambut Ganjar dengan gegap gempita.

Ketika Ganjar datang, ribuan santri langsung berhamburan untuk mendekat dan bersalaman. Meski dihadang oleh barisan Banser yang ingin mengamankan, namun mereka tetap menerobos demi bersalaman dan mencium tangan Ganjar.

"Pak mau salim pak. Tolong bapak Banser, saya pengen salim sama pak Ganjar," teriak mereka.

Teriakan-teriakan para santri memanggil nama Ganjar langsung menggema. Beberapa santri juga membawa spanduk bertuliskan kalimat yang unik dan menarik.

Seperti 'Ora Ganjar Ora Oke', 'Jokowi di Hati, Ganjar Dinanti', 'Ikan Hiu Ikan Air Tawar, We Love You pak Ganjar', 'Jalan-Jalan ke Kota Banjar, Selamat Datang Pak Ganjar' dan tulisan lainnya. Ada juga kalimat yang menuliskan kalimat lucu, seperti 'Aku tanpa Pak Ganjar bagai nasi kucing hilang karetnya. Ambyar!!'

"Seneng banget dan bahagia banget bisa bertemu pak Ganjar. Pak Ganjar ganteng dan baik, ramah lagi. Senyumnya itu lho, ngangenin. Sayang mas Alam nggak ikut, pengen salaman sama mas Alam juga sebenarnya," kata Mariam, salah satu santri.

Para santri juga mendoakan Ganjar selalu sehat, panjang umur dan sukses selalu. Mereka berharap Ganjar bisa memimpin Indonesia menjadi lebih baik.

"Semoga dipimpin pak Ganjar, Indonesia jadi lebih maju dan masyarakatnya makmur. Go Ganjar Go!," timpal Fitri, santri lainnya.

Dalam kunjungan itu, Ganjar disambut oleh para ulama dan masyayikh se Kota Banjar. Dipimpin ulama sepuh Ponpes Miftahul Huda Al Azhar, KH Munawir Abdulrachim, Ganjar berdiskusi banyak hal bersama para ulama dan masyayikh itu.

Banyak hal didiskusikan dalam pertemuan itu. Di antaranya terkait keberlangsungan pondok pesantren, pendidikan agama, insentif guru keagamaan, persoalan pajak, energi baru terbarukan hingga Ibu Kota Nusantara. Ganjar menyampaikan ide dan gagasan dalam rangka pembangunan Indonesia ke depan.

"Selama saya menjabat Gubernur Jateng, saya selalu meminta petunjuk para ulama dan masyayikh dalam pengambilan kebijakan. Untuk itu saya mohon masukan dan arahan para ulama dan masyayikh yang ada di sini untuk selalu membimbing langkah kami," ucap Ganjar.

Apa yang disampaikan Ganjar termasuk ide dan gagasannya diapresiasi oleh para ulama dan masyayikh Banjar. Mereka semakin optimis Indonesia akan semakin maju di bawah kepemimpinan Ganjar.

"Apa yang disampaikan pak Ganjar sudah pas, menjawab apa yang menjadi persoalan bangsa khususnya pondok pesantren. Selama ini beliau sangat merespon dan sangat aspiratif," ucap Pimpinan Ponpes Miftahul Huda Al Azhar yang juga Mutasyar PWNU Jabar, KH Munawir Andurrohim.

Kyai Munawir dan para ulama Banjar kemudian mendoakan Ganjar sukses memimpin Indonesia ke depan. Ia berharap Indonesia tambah maju dan berkah dibawah kepemimpinan Ganjar.

"Semoga Indonesia berkah dipimpin pak Ganjar. Kalau nanti jadi presiden, jangan lupakan pesantren. Kami semua menitipkan kemajuan pesantren di tangan pak Ganjar," imbuh kyai Munawir diamini para ulama dan ribuan santri.


GEGAP GEMPITANYA SANTRI AL-AZHAR BANJAR SAMBUT GANJAR GEGAP GEMPITANYA SANTRI AL-AZHAR BANJAR SAMBUT GANJAR Reviewed by TELINGA RAKYAT on Oktober 09, 2023 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Subscribe Us

Diberdayakan oleh Blogger.